Minggu, 31 Mei 2009

BAGAIMANA MEMBIKIN TARGET YANG JELAS DAN TERUKUR


Sesuatu yang rutin dalam dunia sales adalah pencapaian target, dan yang sering terjadi adalah pencapaian target yang dibawah komitmen terhadap manajemen, yang menjadi pertanyaan salahnya dimana? Yang terjadi kalau Kita tanyakan kepada rekan rekan yang bekerja dilapangan alasannya macam macam, yang hujanlah, libur sekolah, kompetitor menurunkan harga dsbnya, kalau diteruskan bisa seribu macam alasan keluar dan intinya sama mereka bagaikan peramal top seperti di TV, atau ahli ekonomi yang menulis dikoran-koran luar biasa ahlinya.... Tapi Kita kadang lupa apakah dalam membuat target sudah benar ? karena semua tentu dimulai dari sini, artinya orang sales bekerja pasti dimulai dari sini, jadi ngga mungkin kita kerja ngga ada targetnya, artinya kalau dalam membuat target sudah salah atau ngawur pasti akan sulit untuk direalisasikan oleh team. Banyak diantara teman-teman supervisor/Medrep/SalesRep/Sales Eksekutif tidak mampu membuat Breakdown target yang jelas terukur dan dapat dipertanggungjawabkan.
Mereka lebih berdasarkan pada pencapaian history dari pada melihat kesempatan pasar dan potensi pasar.
Maka apabila ditanya oleh Manager/atasan Penjualannya jawabannya kira kira begini ” Saya usahakan bulan ini masuk 100% Bos” dan setelah itu yang terjadi adalah dia berfikir ”Aduh bisa enggak ya ” Lebih kacaunya lagi sang Manager/atasannya percaya begitu saja dan pada akhirnya pada akhir bulan terjadilah akrobat sales yang maha dahsyat(sulit dipertanggung jawabkan).

Sebenarnya hal ini sah sah saja manakala memang situasi pasar benar benar berubah, artinya musuh yaang sulit diprediksi dipasar adalah situasi bukan kompetitor, kalau kompetitor itu aksinya mudah diantisipasi karena kelihatan dan kita pasti bisa cepat meresponnya tetapi kalau situasi akan menjadi lebih sulit misalnya cuaca (produk yg kena pengaruh musim), SDM yang tidak mendukung, kondisi ekonomi yang menurun dsb.

Tapi nanti dulu...kita musti bertanya dalam diri kita benarkah situasi pasar berubah, pasar telah jenuh dengan produk kita …? apa itu bukan fatamorgana/alasan yang disampaikan salesman/salesrep/medrep/sales eksekutif yang menjadi laporan supervisornya ke Managernya…?.
Dan kalau sang Manager percaya begitu saja maka kita akan melihat panggung pertunjukan di gedung pertunjukkan yang sudah mulai dimatikan lampunya, sudah dicopot layarnya dan esok hari bubar.

Maukah kita mengikuti drama kehidupan tersebut menimpa perusahaan tempat kita, dimana menggantungkan penghasilan untuk anak istri keluarga kita …..? (ini bentuk loyalitas kepada pekerjaan).
Tentu tidak……untuk itu Sang Manager harus pandai menuntun pimpinan/supervisorsales/medrep/salesrep/saleseksekutif untuk melihat potensi dan kesempatan pasar .

caranya bagaimana…..?

Pertama Agar tidak di berikan Fatamorgana yang negatif maka sang Manager Penjualan harus tahu apa itu pasar,dimana saja potensinya,dimana wilayahnya,kesempatan apa yang harus dilakukan disana,bila perlu sampai detail detailnya.untuk itu Manager harus Turba (turun ke lapangan)Pengetahuan ini selayaknya di teruskan ke pada para leader/supervisornya.

Kedua Penguasaan terhadap terhadap data base,ini wajib hukumnya karena bagaimana jadinya seorang Manager tidak mempunyai data base Customer maka dia akan diberikan data yang salah dari para anak buahnya…..ujung ujungnya salah dalam mengambil keputusan/tindakan.
Data base ini harus valid,up to date,dan tentunya semua itu sudah tersedia dimasing-masing cabang baik manual ataupun komputer saya sarankan untuk bisa dipindah atau dibuat di Office spreadsheet yang umum umum saja bisa Excel,Open Office spreadsheet dan sebagainya yang memudahkan pengolahan data, data base ini di teruskan ke para supervisor/ Leadernya.

Ketiga Mampu mengartikulasikan gagasan,ide,program,motivasi,pelatihan kepada para anak buahnya.
Banyak sekali Manager yang brilian/pandai namun karena tidak mampu menyampaikan ke anak buahnya hasilnya adalah mubadzir alias omong kosong.
Sampaikan dengan jelas ide anda tersebut ke Anak buah anda (Para Leader) untuk segera mengambil tindakan, kita segera akan tahu berapa estimasi sales yang jelas terukur dan dapat di pertanggungjawabkan.

Lalu bagaimana Kita memulainya….?

Berikut langkah langkah membuat Breakdown target atau estimasi target.

1.Kumpulkan Anak buah Kita di ruang meeting dan berikan mereka data base Customer :

a) Data langganan
b) Track Record Penjualan
c) Data Outlet Peserta Program
( semua data bisa dalam bentuk TSA (time series analisis)

2.Berikan mereka format estimasi penjualan yang isinya meliputi :

a) Estimasi Omset untuk Top Ten outlet/Pareto Outlet (estimasi ini by outlet tidak boleh global)

b) Estimasi Omset untuk outlet yang ikut program (estimasi ini by outlet tidak boleh global )

c) Estimasi Others outlet ( estimasi ini by outlet tidak boleh global).

3.Salesman mengisi estimasi penjualan per kelompok Outlet sesuai format yang telah Anda bagi,katakan kepada mereka berapa angka proporsional untuk outlet A misalnya,beri pengertian jangan asal menulis namun sesuaikan dengan kemampuan outlet(dengan dibantu TSA dan kondisi lapangan Salesman disuruh mengisi).

4.Dengan data di tangan anda (Track record Penjualan outlet) ajaklah mereka diskusi tidak usah terlalu tegang santai aja supaya mereka tidak stress. Tanyakan ke salesman kenapa Outlet A hanya sekian unit,kenapa kok sedikit,kenapa kok banyak,apa yang bisa kita bantu untuk si salesman agar omsetnya di outlet itu bisa optimal terus kita periksa/di pilah-pilah per outlet. Lamakah kita memeriksa ini …? kalau kita sendiri yang memeriksa ya pasti lama ,untuk itu peran leader/supervisor di fungsikan dengan baik.

Hasilnya …..Anda nanti pasti akan kaget (walaupun ini hanya sekedar estimasi) tidak seperti yang mereka katakan kepada anda, karena pasti jauh lebih tinggi dari perkiraan mereka dan terukur untuk itu jangan buang buang waktu lakukan sekarang juga, dan yang penting data tersebut supervisor atau leader disuruh mengikuti hariannya, dan dibreifingkan tiap pagi, seminggu sekali kepala cabang atau menager adakan meeting dengan leader atau supervisornya untuk evaluasi mingguan, sehinga hasil pencapaian bisa dikuti setiap minggu dan segera difollow up outlet outlet mana yang belum sesuai pengambilannya dan apa masalahnya. Silahkan dikerjakan, dengan panduan yang mudah ini saya yakin komitmen pencapaian target tidak akan meleset jauh. Take action and GO...GO

Baca Selengkapnya...

SUPERVISOR YANG SMART


Dalam pekerjaan sehari hari para supervisor sering mengeluh : nggak enak jadi supervisor karena sering diperlakukan seperti ‘bemper' atau tameng . Pada saat ditanya apa maksudnya? Mereka akan menjawab ; Maksud saya, dulu sewaktu jadi staf biasa, saya hanya bertanggung jawab terhadap hasil kerja saya. Bos/atasan Saya hanya bisa mengomentari apa yang saya lakukan atau hasilkan. Sekarang, kalau anak buah saya melakukan kesalahan, saya kena teguran. Ibarat terjadi tabrakan di depan, bempernya/tamengnya yang penyok. Sebaliknya, kalau bawahan nuntut ini itu dan belum atau tidak dipenuhi, mereka bilang saya tidak peduli (care) pada bawahan. Tabrakan dari belakang, lagi-lagi bempernya/tamengnya penyok. Padahal, yang selalu menikmati fasilitas, ya manajer, alias dia aman di dalam. Bawahan juga aman karena terlindungi oleh saya dari kemarahan manajer/atasan .

Betulkah nasib supervisor seperti bemper/tameng yang maju kena - mundur kena? Ya, benar, jika mereka tidak tahu tugasnya dengan pasti, tidak tahu karakteristik supervisor ideal, dan buta tentang kemampuan yang disyaratkan.

Pertama, apa sih tugas supervisor? Ada Tridarma Supervisor:

1. Mengelola Diri Sendiri,
2. Mengelola Pekerjaan, dan
3. Mengelola Bawahan.

Supervisor harus seorang yang mampu mengelola dirinya. Mengelola emosi, cara berpikir, tutur kata, dan tindak tanduknya harus benar. Dia harus meningkatkan skill, kowledge, dan attitudenya secara konsisten dan berkesinambungan.
Supervisor juga harus mampu mengelola pekerjaannya. Dia harus memiliki cara cara baru, berinovasi dan kreatif untuk melakukan pekerjaannya dengan efektif dan efisien. Hasil karyanya haruslah meningkat, baik kualitas maupun kuantitasnya.
Supervisor juga harus mampu mengelola bawahannya, merekrut anggota terbaiknya, menilai hasil kerja mereka, mengawasi, mengarahkan, memotivasi, membimbing, dan memberdayakan bawahan.

Kedua, Supervisor harus mengetahui 4 K dari karakteristik supervisor ideal.
K- Karakter, Supervisor haruslah seorang yang jujur, artinya mengakui semua perbuatannya: benar atau salah. Supervisor juga haruslah berintegritas, artinya melaksanakan apa yang diucapkannya, menjadi teladan, walk the talk - tidak 'asbun'.

K- Koperatif, Supervisor harus bisa bekerja sama dengan bawahan, klien, supplier, sesama supervisor, dan atau manajernya. Dia tidak dapat bekerja soliter lagi.

K- Kompeten, Supervisor haruslah orang yang kompeten di bidangnya. Bersyukurlah bila Anda memulai dari bawah, karena mungkin saja Anda dipromosikan karena Anda dinilai kompeten di bidang tersebut. Jika Anda fresh graduate dan mendapat rejeki nomplok sebagai supervisor, cobalah Anda mendalami bidang yang Anda geluti. Jangan malu untuk bertanya pada bawahan Anda. Lebih mudah bagi Anda untuk memberikan pengarahan, misalnya, jika Anda tahu persis apa yang terjadi di lapangan.

K- Komunikatif. Karena anda berhubungan dengan manusia, bukan robot atau mesin, Anda harus berbicara dalam 'bahasa manusia'. Jadilah pendengar yang baik, berikan respon yang tepat - bukan menggurui - bukan menasehati apalagi mengecam. Latihlah diri Anda untuk mengucapkan artikulasi dengan jelas, bangunlah kepercayaan diri untuk berani berbicara di depan umum. Latihan presentasi, memberikan briefing, melakukan coaching, memberikan feedback, membantu problem solving, memimpin meeting, meningkatkan negotiating skills, melakukan komunikasi telpon, surat menyurat, menulis laporan, membuat pengumuman, membuat grafik, dll sesuai dengan bidang pekerjaan Anda.

Terakhir, Supervisor harus mengetahui tiga kemampuan yang harus dimiliki.
Kemampuan pertama adalah technical skills. Seperti diutarakan di depan; seorang Sales Supervisor harus bisa melakukan penjualan, misalnya. Penting bagi supervisor untuk melakukan joint visit dengan salesman (baru maupun lama) untuk lebih mengetahui kondisi pasar maupun kemampuan bawahan. Seorang Supervisor Bengkel Mobil, misalnya, harus tahu cara membetulkan mesin yang benar sehingga dia dapat menegur bawahan yang keliru mengencangkan baut, misalnya. Dia dapat menilai montir yang bekerja baik dan yang asal-asalan sehingga performance appraisal yang dilakukannya dapat akurat. Di tingkat supervisor kemampuan teknis menjadi sangat dominan dibanding level manajerial di atasnya. Mengapa? Karena dialah tempat bertanya bagi staf, di kantor, di pabrik, maupun di lapangan. Dia menjadi guru bagi bawahannya.

Kemampuan kedua adalah interpersonal skills. Lebih dari 8 jam waktu seorang supervisor dikelilingi oleh manusia. Sekalipun dia bekerja diindustri manufaktur yang fully automatic dikerjakan oleh mesin atau robot, tetap saja ada operatornya. Supervisor berinteraksi dengan manusia yang memiliki rasio dan emosi. Mereka membutuhkan pujian, sapaan, senyum persahabatan, didengarkan keluhannya, dibantu persoalannya, ditegur jika melakukan kekeliruan, diajari, diacungi jempol, disalam dengan hangat, dll. Anda menjadi sahabat bagi mereka yang menjadi konstituen Anda. Sampai level puncak pun interpersonal skills ini tetap diperlukan.

Kemampuan terakhir adalah conceptual thinking. Meski tugas Anda sebagian besar adalah mengerjakan kebijakan perusahaan, tetapi karena Anda sudah menjadi bagian manajemen di lini depan, maka Anda perlu meningkatkan kemampuan berpikir konsep. Anda perlu belajar untuk memahami visi-misi perusahaan dan menterjemahkannya menjadi SOP yang mudah dipahami bawahan karena sederhana dan sistematis. Anda juga perlu memperjuangkan usulan dari bawah dan menyisipkannya kedalam proposal yang dapat mendukung tercapainya visi-misi perusahaan. Karena itu Anda perlu belajar grafik, diagram, table dsb seperti bahasa yang dipahami oleh para ‘dewa' di puncak kekuasaan. Tanpa itu semua, proposal maupun report Anda hanya akan dipandang sebagai surat cinta anak monyet (?)(tidak ada artinya)

Kalau demikian, apakah Anda masih merasa sebagai bemper/tameng? Bukankah sekarang mestinya anda menganggap sebagai bagian tengah dari burger yang diapit oleh roti di atas dan di bawahnya? Iya dong, Anda justru paling berharga. Sepotong burger tentu tidak nikmat jika tidak ada daging, selada, mayonaise dan bumbu lain di tengahnya. Tapi jangan juga besar kepala, seolah olah andalah yang paling penting, jika tidak ada anda operasional akan berhenti, semua adalah team ibarat burger tadi kalau semua lengkap akan enak dinikmati daripada hanya separo separo tidak ada rasanya. Ayolah rekan rekan supervisor jadilah burger bukan bemper !!!! teruslah asah kapak anda sukses selalu GO..GO!

Baca Selengkapnya...

Jumat, 29 Mei 2009

MENGURANGI STRESS


Pada jaman ini siapa sih yang tidak pernah merasa stres? Siapa sih yang tidak pernah merasakan beban pekerjaan begitu berat? Semua pasti pernah merasakan. 

Permasalahannya bukan pada stres. Karena semua orang pernah dan akan mengalami stres. Yang bisa kita lakukan adalah bagaimana melepas rasa stres itu. Ini yang penting, karena untuk menjaga mental kita fit, 'mentally fit' dan tubuh kita juga fit. Maka ada 7 saran dari pakar yang bisa mengurangi stres anda.


-Yang pertama sekali, olah raga. Lakukan bulu tangkis, lari, berenang atau lainnya. Ini akan mengurangi stres. 


-Yang kedua, peliharalah tanaman atau hewan yang anda sukai. Anda boleh menanam anggrek atau memelihara kucing/anjing. Ini juga akan mengurangi stres.


-Berikutnya ketiga, mendengarkan musik atau pergi menonton bioskop. Yang ini sering saya lakukan. Dengan mendengarkan musik adan menonton bioskop terasa benar mengurangi stres.


-Yang keempat, berbagilah beban anda dengan teman baik anda. Berceritalah pengalaman, kesulitan ataupun permasalahan anda. Dengan berbagi ternyata juga bisa meringankan beban kita.


-Yang kelima, 'Be Creative!' Jadilah orang yang kreatif. Lakukan sesuatu yang baru, yang belum pernah anda lakukan sebelumnya. Misal pergi ke kebun binatang, naik bis kota bila anda tidak pernah naik bis kota sebelumnya. Atau mencoba jalan-jalan di malam hari sendirian. Kreativitas membantu tubuh kita mengurangi stress kita.


-Yang keenam, 'Take a Break.' Ambillah waktu istirahat sejenak. Cuti 1 hari, 2 hari atau 3 hari. Atau sekalian 1 minggu kalau anda masih punya jatah cuti sebanyak itu. Lakukan hal aneh yang belum pernah anda lakukan. Pergilah ke tempat yang belum pernah anda datangi. 'Take a Break!' Beristirahatlah!.
- 

Yang terakhir, ketujuh adalah 'Pray!' Berdoalah! Bersandarlah pada keimanan anda untuk mendapat kekuatan dan petunjuk dari Yang Kuasa. Berdoa juga membuat kita tenang dan nyaman, sehingga menimbulkan sikap positif menghadapi rasa stres.

Bila anda melakukan satu, beberapa atau sekaligus tujuh hal di atas, maka anda dapat mengurangi rasa stres yang mungkin membantu melewati kehidupan anda dengan lebih baik.

Baca Selengkapnya...

Selasa, 26 Mei 2009

BERPIKIR POSITIF MEMANG BERAT, TAPI LAKUKANLAH!


Ada seorang ibu rumah tangga yang memiliki 4 anak laki-laki. Urusan belanja, cucian, makan, kebersihan & kerapihan rumah dapat ditanganinya dengan baik.
Rumah tampak selalu rapih, bersih & teratur dan suami serta anak-anaknya sangat menghargai pengabdiannya itu.
Cuma ada satu masalah, ibu yg pembersih ini sangat tidak suka kalau karpet di rumahnya kotor. Ia bisa meledak dan marah berkepanjangan hanya gara-gara melihat jejak sepatu di atas karpet, dan suasana tidak enak akan berlangsung seharian. Padahal, dengan 4 anak laki-laki di rumah, hal ini mudah sekali terjadi terjadi dan menyiksanya.
Atas saran keluarganya, ia pergi menemui seorang psikologbernama Virginia Satir, dan menceritakan masalahnya.
Setelah mendengarkan cerita sang ibu dengan penuh perhatian, Virginia Satir tersenyum & berkata kepada sang ibu :

"Ibu harap tutup mata ibu dan bayangkan apa yang akan saya katakan" Ibu itu kemudian menutup matanya.

"Bayangkan rumah ibu yang rapih dan karpet ibu yang bersih mengembang, tak ternoda, tanpa kotoran, tanpa jejak sepatu, bagaimana perasaan ibu?"Sambil tetap menutup mata, senyum ibu itu merekah, mukanya yg murung berubah cerah. Ia tampak senang dengan bayangan yang dilihatnya.

Virginia Satir melanjutkan; "Itu artinya tidak ada seorangpun di rumah ibu. Tak ada suami, tak ada anak-anak, tak terdengar gurau canda dan tawa ceria mereka.
Rumah ibu sepi dan kosong tanpa orang-orang yang ibu kasihi".
Seketika muka ibu itu berubah keruh, senyumnya langsung menghilang, napasnya mengandung isak.
Perasaannya terguncang. Pikirannya langsung cemas membayangkan apa yang tengah terjadi pada suami dan anak-anaknya.

"Sekarang lihat kembali karpet itu, ibu melihat jejak sepatu & kotoran di sana, artinya suami dan anak-anak ibu ada di rumah, orang-orang yang ibu cintai ada bersama ibu dan kehadiran mereka menghangatkan hati ibu".
Ibu itu mulai tersenyum kembali, ia merasa nyaman dengan visualisasi tsb.

"Sekarang bukalah mata ibu" Ibu itu membuka matanya "Bagaimana, apakah karpet kotor masih menjadi masalah buat ibu?"

Ibu itu tersenyum dan menggelengkan kepalanya.
"Aku tahu maksud anda" ujar sang ibu, "Jika kita melihat dengan sudut yang tepat, maka hal yang tampak negatif dapat dilihat secara positif".

Sejak saat itu, sang ibu tak pernah lagi mengeluh soal karpetnya yang kotor, karena setiap melihat jejak sepatu
disana, ia tahu, keluarga yg dikasihinya ada di rumah.

Kisah di atas adalah kisah nyata. Virginia Satir adalah
seorang psikolog terkenal yang mengilhami
Richard Binder & John Adler untuk menciptakan NLP
(Neurolinguistic Programming) . Dan teknik yang
dipakainya di atas disebut Reframing, yaitu bagaimana
kita 'membingkai ulang' sudut pandang kita sehingga
sesuatu yg tadinya negatif dapat menjadi positif,
salah satu caranya dengan mengubah sudut pandangnya.

Terlampir beberapa contoh pengubahan sudut pandang :

Saya BERSYUKUR;

1. Untuk istri yang mengatakan malam ini kita hanya
makan mie instan, karena itu artinya ia bersamaku bukan
dengan orang lain
2. Untuk suami yang hanya duduk malas di sofa menonton
TV, karena itu artinya ia berada di rumah dan bukan di
bar, kafe, atau di tempat mesum.
3. Untuk anak-anak yang ribut mengeluh tentang banyak hal,
karena itu artinya mereka di rumah dan tidak jadi anak jalanan
4. Untuk Tagihan Pajak yang cukup besar, karena itu
artinya saya bekerja dan digaji tinggi
5. Untuk sampah dan kotoran bekas pesta yang harus
saya bersihkan, karena itu artinya keluarga kami
dikelilingi banyak teman
6. Untuk pakaian yang mulai kesempitan, karena itu
artinya saya cukup makan
7. Untuk rasa lelah, capai dan penat di penghujung hari,
karena itu artinya saya masih mampu bekerja keras
8. Untuk semua kritik yang saya dengar tentang pemerintah,
karena itu artinya masih ada kebebasan berpendapat
9. Untuk bunyi alarm keras jam 5 pagi yg membangunkan saya,
karena itu artinya saya masih bisa terbangun, masih hidup
10. Untuk dst...

Baca Selengkapnya...

Senin, 25 Mei 2009

KULINER KOTA SEMARANG


Jika rekan-rekan ke Semarang Selain wisata gedung tua , dan tempat tempat bersejarah seperti klenteng sam po kong, vihara tanah putih, gereja blendug, lawang sewu dll yang jangan ketinggalan adalah wisata kulinernya, yang bisa saya rekomendasikan selain tempat-tempat tsb . Makanan yang ada mungkin hampir mirip sama makanan daerah lain tapi tetep layak untuk dicoba. Pusat oleh-oleh di Semarang emang ada di Jln. Pandanaran, hampir semua makanan khas Smg ada di toko-toko di jln ini. Tapi selain di toko2 itu, ada tempat-tempat lain yg sebenernya justru pusatnya:

1.1 Bandeng presto…..gak ada tempat khusus asal bandeng ini..jadi beli di pandanaran aja ya..:P (Bandeng Juwana yang terkenal)
uNTUK oleh-oleh dari Kota Semarang? Singgah saja di pusat oleh-oleh kota Semarang yang berada di Jalan Pandanaran. Berderet toko penganan menyajikan berbagai oleh-oleh khas ibu kota Jateng ini, seperti Wingko, Lumpia, Bandeng Presto dan lain-lain. Ada salah satu toko yang cukup besar yang menyediakan banyak pilihan oleh-oleh yaitu Toko Bandeng Juwana.


1.2 MOACHI (kue mochi)
di pandaran banyak yang jual atau ke kentangan(pusatnya) lewat mt haryono masuk ke jalan jagalan lalu masuk gang yang ada lompia amoy (deket situ)

2. Ayam tulang lunak…cobain yang di jalan Wahid Hasyim ato daerahnya lebih di kenal dgn Depok (gak cuman Jakarta yang punya Depok..) Kalo dari jalan Gajah Mada letaknya di sebelah kiri jalan. Nama tokonya AYAM TULANG LUNAK KERATON. Ayam ini hmmm sampe ke tulang-tulangnya juga bisa dimakan soalnya tulangnya empuk banget. Ayamnya bisa tahan 3 hari.

3. Wingko babat. Di pandanaran dan toko2 di daerah lain juga banyak yang jual, tapi pusatnya ada di daerah kota lama di deket Gereja Blendug. Nanti kalo udah sampe gereja itu, tanya aja ama abang-abang becak disana…daerah tempat jual wingko dimana. Daerah ini juga deket ama stasiun Tawang. Ada banyak rasa dan ukuran.

4. Lunpia Semarang. Yang ini mah udah tenar banget…tapi sebenernya Semarang punya pusatnya lo. Kalo kalian nanti sempet lewat jalan MT. Haryono ato lbh dikenal dgn daerah Mataram, liat deh di sepanjang pinggir jalan…kita bakal nemuin banyak penjual lunpia…nah disitulah pusat lunpia Smg. Btw, aslinya justru ada di Gang Lombok di daerah pecinan, namanya Lunpia Gang Lombok. Lunpia Gang Lombok harus dikunjungi bagi para wisatawan kuliner di Semarang, tapi yang asyik adalah tetangga-tetangganya.. Anda bisa pesan Es Gang Lombok yang sangat segar(menggunakan manisan mangga, cincao, kelapa muda, dll; lalu pesan Mie Pangsit Goreng Siang Kie dan sebagai penutup, Lunpia Goreng Gg Lombok



5. Pisang plenet…ini pisang yang dibakar terus diplenet dan dikasih mentega ama selai…wuih enak pisan and this is my favorite…adanya di depan Sri Ratu Mall Jl. Pemuda… Rasanya beda banget ama pisang bakar. Makanan ini agak susah dicari di Smg, satu-satunya tempat yang gue tahu yang di dpn Sri Ratu itu.

6. Tahu Gimbal, ini kayak ketoprak…cuman yang ngebedain yang ini pake gimbal udang dan kol mentah…menurutku sih rasanya agak beda ama ketoprak…Cobain dulu…baru tau bedanya… , di Simpang Lima(di daerah jalan Pahlawan dan Di taman KB jln Mentri supeno) banyak yang jual.
• Tahu Gimbal “Pak Edi”Jalan Pahlawan, Semarangdepan Departemen Sosial
Tahu gimbal adalah masakan khas Semarang. Tahu ukuran besar digoreng sebentar, kemudian diiris-iris. Dicampur dengan lontong, tauge rebus, dan rempeyek udang (disebut gimbal udang), lalu disiram dengan saus kecap-kacang. Ditaburi rajangan seledri. Hidangan murah meriah untuk setiap saat.

7. Mie Kopyok. Mie yang dicampur lontong, krupuk gendar (kerak) dan dikasih kuah…seger banget kalo di makan siang hari. Biasanya sih yang jual lewat depan rumah. Mungkin di pasar-pasar tradisional juga ada yang nangkring.

8. Soto Semarang. Mungkin udah pada kenal ama Soto Bangkong…cuman kan gak seru kalo di Smg makannya soto Bangkong juga, kan di Jakarta udah banyak. Pusat soto di Semarang tuh di jln Thamrin, walopun disetiap tempat juga banyak yg jual. Nah kalo pesen soto Smg jangan pesen soto yang dipisah nasi ama sotonya, yang namanya soto Semarang tuh pasti soto campur, jadi dimangkuknya (mangkuk kecil dan dalam...kayak mangkuk wedang ronde..tau kan?) nasi ama sotonya udah dicampur…terus makannya ama sate telur puyuh ato sate kerang/ayam….Di kebanyakan warung soto, kalo gak ada permintaan untuk memisahkan nasinya, nasinya gak bakal dipisah. (bukan soto semarang namanya kalo nasinya dipisah ). Tapi kalo tetep pengen nyobain soto bangkong yang pertama di Indonesia, coba ke jalan dr Cipto, lokasinya deket kantor pos.
• Soto Ayam Pak Man - Jl Beringin,
• Soto Ayam Pak Din - Jl Tanjung,Soto Ayam Pak No - Banyumanik)
• Soto Kudus Mbak Lien di dekat RS Telogorejo; jualnya pagi sampai siang. Kuahnya kental dan sangat gurih, dengan potongan sayur kuchai dan bawang goreng yang banyak. Asesorisnya harus dicoba karena sangat nendang gitu, sate ayam dan kerang yang besar-besar dan mantap, paru goreng yang digoreng crispy.
• Soto Neon - taman brumbungan
• soto Pak man - Sebelah SMU loyola( deket taman )
• Soto Selan di Depok. Kuahnya kuning kental dengan tauge. Yang istimewa adalah rempela goreng yang sangat empuk, ayam goreng yang cocok untuk teman makan soto, serta tempe yang digoreng panas-panas (in case tidak panas, Anda bisa minta ke penjualnya untuk versi yang panas :-)).
• SotoBuNasiri

9. Nasi Goreng babat. Nasi goreng ini rasanya beda banget lo ama nasi goreng Jakarta. Dijual dimana-mana…termasuk abang-abang lewat…lucunya..kalo belinya lewat abang-abang lewat, kita boleh bawa nasi sendiri (kayak kalo kita mau jahitin kain ke tukang jahit)…jadi kita cuman bayar berapa babat yang kita beli aja…
• Nasi Goreng Pak Karmin - Kampung Mberok
• Nasi Goreng Babat Pak Taman di Jl Stadion. Disini kita punya pilihan untuk pesan nasi goreng babat, sebenarnya sih tidak cuman babat, namun masakan ini memang dinamakan demikian. Anda bisa pesan beraneka jerohan sapi, mulai dari babat tebal, babat sumping, iso (usus), paru, dll. Bila Anda kurang suka jerohan sapi, bisa minta diganti daging ayam. Ada juga masakan babat/iso gongso, yang dimasak dalam kuah kecap yang kental. Ada juga emping manis dan kerupuk udang. Minumannya bisa pesan es kelapa muda, sueeger banget.
10. Sate
• Kalo mau makan sate, Semarang punya tempat kayak Sabangnya Jakarta, namanya Jl. Gajah Mada. Jalannya mungkin gak serame ato se-crowded Sabang, tapi penjual satenya sama banyaknya kayak di Sabang. Kita bisa makan lesehan di trotoar.
• Sate Kambing Pak Rony, di daerah Pecinan kira-kira seberangnya Gg Baru. Tapi ini makan di kursi pinggir jalan, sambil melihat-lihat sekian banyak orang makan-makan didaerah sana. Di daerah Pecinan, ada banyak makanan lain sebenarnya, Sate Sapi (lupa namanya, tapi cukup enak), Es Marem (ini es campur, dengan tape kering dll), Sate Babi (maaf, tidak halal) dengan bakut sayur asin yang begitu yummy, Mie Jowo (lupa namanya), Mie Pak Min (maaf tidak halal, ini mie dengan daging titee, bakso, dan pangsit basah/goreng dan porsinya kecil), dll
• Sate Kambing 29 juga banyak menjadi rujukan para pecinta masakan daging kambing. Lokasi aslinya di dekat Gereja Blenduk, namun ada cabang di Jl Teuku Umar (dekat jalan tol Jatingaleh). Dagingnya empuk banget, ditemani kuah tongseng yang nikmat dan rempah-rempah yang beraroma sedap.
• sate kambing n bestik Pak MAn Bustaman di mataram deketnya bekas gedung pertemuan rasa dharma

11 Bakso
• Pak Djo - Jl Anggrek (Belakang Citraland) ,
• Bakso Mawardi - Jl Citarum,.
• Bakso Doa Ibu - Jl Sompok (perempatan)
• Bakso Daging Sapi Pak Geger
Tempatnya di Jl. Mintojiwo 1, Semarang. Kalo dari jalan gede masuk gang dikit. Seporsi harganya Rp. 8,000, isinya baso 4 (kalo gak salah...) sama pangsit 3 (kalo gak salah juga). Basonya besar dan padet, rasanya laen dari baso2 biasanya, dan kalo mo motong harap berhati2, karena kalo terlalu nepsong tu baso bisa mental. Kuahnya juga rada keruh, kayak aer tajin gitu, cuman ini kayaknya karena dia pake kaldu sapi yang bener2 mahteh, mgkn bagian dari lemak ato tetelan daging sapi gitu (mungkinnn...).
Hhmmm... overall menurut gue sih lumayan enak, tapi kayaknya masih lebih enak Baso Raksasa di Wonogiri, harganya lebih murah pulak.
12 Nasi Gudeng
• Nasi Gudeng Grajen - Jl Mataram,Nasi Gudeg Bu Tini - Pasar Johar
• Nasi Gudeg
Nasi gudeg RM. Ngaras Rasa, di Mataram 701. Menurut gue sih nasi gudegnya enak, soalnya gak terlalu manis, rasanya pas, porsinya juga pas. Uenak lah pokoknya, worth to try. Seporsi nasi gudeg biasa Rp. 9,000, kalo yang special, pake telur 1 harganya Rp. 10,200, es beras kencur Rp. 4,800, sate (sate usus, sate telur puyuh) Rp. 2,800/tusuk, ati dan atau ampela Rp. 2,000. Lama2 gue kayak jualan nih...
• Gudeg MerakmatiJl. Soekarno-Hatta 89Bawen, Kab. Semarang
Warung gudeg yang sangat terkenal di lintasan ramai ini. Gudegnya jenis gudeg kering, tetapi tidak terlalu manis, dan diisi dengan daun singkong rebus, disiram dengan areh (kepala santan).
Lauk-pauk pendamping gudegnya sangat khas. Yang paling populer adalah koyor goreng – yaitu urat (tendon) sapi yang direbus sampai empuk dalam bumbu, kemudian digoreng. Mak nyuss! Limpa gorengnya juga cocok mendampingi gudeg
13 Nasi Pecel
• Nasi Pecel Mbok Sador - Gandekan
Masih dari kawasan Simpang Lima – Semarang, ada satu lagi tempat makan pecel yang juga menjadi favorit banyak orang, namanya Nasi Pecel Mbok Sador. Menyediakan tempat yang lebih luas dibanding Nasi Pecel Yu Sri, sajian yang dihidangkan disini tidak jauh berbeda dengan Yu Sri.
• Nasi Pecel Bu Sumo - Jl Kyai Saleh,
• Nasi Pecel Ternyata di Semarang ada juga tempat makan pecel yang enak. Lokasinya di Simpang Lima, namanya Nasi Pecel "Yu Sri". Diajak oleh Pak Suroto, teman saya dari Depkominfo, kami beserta rombongan lainnya langsung meluncur ke Simpang Lima yang jaraknya hanya sekitar 10 menit dari hotel Pandanaran untuk menikmati nasi pecel ini.
Buka sejak pukul 17.00, warung ini tidak pernah sedikitpun sepi. Pengunjung terus mengalir untuk menikmati nasi dengan sayuran rebus yang diberi bumbu kacang ini, dan disajikan diatas pincuk daun pisang.

• Yu Surip, di Jl MT Haryono dekat radio Gajahmada FM. Bukanya sore hari, tapi saya ingatkan, harus sabar antri yah.. luar biasa panjang, sayangnya ndak bisa ambil nomor dulu Bisa minta dibubuhi bakmi goreng atau gudangan, ada aksesoris bantal (martabak goreng), sate keong, sate telur puyuh, babat/iso/daging, telur dll. Warning: nasinya cukup banyak, jadi ada baiknya pesan separo dulu untuk lihat situasi perut
• Gandhekan. Kalo siang, buka di MT Haryono, tepatnya di Kp Gandhekan. Makannya pakai dingklik kecil, it’s been a long time for me not going there, jadi susah ngomong. Tapi klo malam, buka di Jl Pahlawan (dekat Simpanglima, persisnya diseberang Mal Robinson Ramayana). Antrinya juga harus sabar, aksesorisnya juga lengkap seperti Yu Surip, tapi disini tidak ada bakmie goreng nor gudangan. Update: Pecel Gandhekan akhirnya buka malam hari di Jl Gajahmada dekat traffic lightPemuda; lengkap dengan mie goreng dan aksesorisnya.
14 Mie Ayam Ceker Pak Kawit - Jl Seroja (Belakang Matahari Simpang Lima,Mie Ayam Ceker Gloria - Samping Java Supermal

15 Gulai Kambg Pak Sabar - Belakang Gereja Blenduk,Gulai Kambing Pak Gito - Brumbungan (dekat Gereja),Gulai Sapi Pak Subur - Jl Semeru Raya

16 Swieke
• Swieke Mbak Dar - Jl Raya Gunung Pati Km 5
• Swieke Pak Satyo - Gang Pinggir (pertigaan)
• Swieke Untung di Jl Moh Suyudi. Disini swieke gorengnya lumayan (but frankly I still misses Swieke Gris), kita juga diperbolehkan meminta kuah kosong (ini istilah kalo kita cuman minta kuah taoco tanpa daging swieke, gratis koq)..
• Swieke Marin (di dekat toserba kecil Marin, di Puri Anjasmoro).. Yang asyik, disini punya menu andalan Tahu Gimbal yang sangat yummy dan bersih; digoreng panas-panas dan dibubuhi bumbu kacang yang cukup kental. Terus terang, saya malah lebih senang tahu gimbalnya, ketimbang swieke-nya

17 Gado-gado Puspita - Jl Gadjah Mada ,Gado-gado Pak ?? - Jl Tanjung (sebelah Soto Pak Din), Gado-gado Undaris- ungaran (keluar dari semarang ke ungaran cari belokan menuju universitas undaris buka pagi- siang)

18 Bebek Goreng Pak Rabil - Telogosari (sebelah ATM BCA),Bebek Goreng Mbak Nar - Halaman parkir Pasar Jatingaleh

19 Nasi Belut Bunderan - Bunderan Telogosari (perempatan Jl Supriyadi/arteri), Nasi Belut Bu Nasima - Jl Menoreh (Sampangan)

20 Soto Bayem Bu Cempluk - Pertigaan Layur (Pethek)

21 Es Degan
• Es Degan Pak Jimin - Jl Dr. Cipto (depan toko aluminium)
• Es Degan Pak Ambon - Jl Dr.Cipto
• Es Kelapa Muda Kartika, terletak di MT Haryono sangat dekat dengan pertigaan Jl Petolongan. Kelapa mudanya sungguh berkualitas tinggi, disajikan dalam gelas besar dengan sirup Kartika. Anda pun bisa makan pisang goreng (ini sangat recommended), bakmi/bihun goreng dalam daun pisang, lunpia goreng, dll. Ada pula variasi Blewah (kalau pas musim).
22 Nasi Pindang Pak Ndut - Jl Stadion Selatan (Depan Kantor Kepegawaian), Nasi Pindang RC - Jl Mataram (dekat Klentheng Grajen)

23 Bubur Ayam Restu - Jalan Masuk ke Jl Erlangga (belakang Ramayana Simpang Lima),Bubur Ayam Atlas - Depan gerbang keluar SE Simpang 5 ,Bubur ayam yang lain minggu pagi di sekitar simpang lima banyak yang jual juga.

24 Rujak Marem Cabang Pak Man - Jl Suyudi 78 Semarangi
Dia menggunakan potongan pisang hijau (dan terkadang belimbing), kacang, dan terasi dalam pembuatan sambalnya. Bisa pesan rujak iris ataupun rujak cacah (buah dipotong sangat tipis dengan alat pasah, dicampur langsung dengan sambal rujak, dan sangat segar).

25 Rujak Es Krim Yogya - Dekat Halte Bis RS Elisabeth

26 Aneka Kue Bu Kuat - Jl M.T. Haryono (PKL no. 5)

27 Pujasera Widyan Boga - Jl Tentara Pelajar 46 Mrican. 8442746

28 Bakmi Jowo Pak Ateng - Jl Ki Mangun Sarkoro (depan Kantor Perindustrian), Bakmi Jowo Pak Gareng - Jl Wotgandul Dalam 177(langanan aku)

29 Aneka Wedang
• Aneka Wedang dan Es Pak Kirman Mataram - Kp. Ligu Utara 488 Semarang
• Aneka wedang di Istana Wedang, Jl Pemuda disamping hotel Novotel. Ada wedang ronde yang menghangatkan, wedang kacang hijau/kacang tanah, dll. Makanan pun cukup enak, ada galantine, lontong opor capgomeh, dll.

30 Roti Bakar & Susu Segar Asoy - Simpang Lima (Menuju Jl Erlangga),Roti Bakar & Susu Segar - Jl K.H. Ahmad Dahlan ( Sebelah Rumah Sakit)

31 Tahu Lontong Blora Pak Kucir - Depan Jl Dr. Cipto no. 16 Semarang

32 Lontong Tahu Gimbal & Telur Pak Polo Blora - Jl Majapahit (Bawah jembatan tol Majapahit)

33 AYAM GORENG
• Ayam Goreng, Sop Buntut & Sambal Pete Pak Paimin - Jl D.I. Panjaitan (Kampung Kali) ,
• Ayam Goreng, Sop Buntut & Sambal Pete Bu Salim - Jl Pringgading (dekat traffic light),
• Ayam Goreng Mbak Tri (spesial dibawa pulang) - Jl Sompok Lama (pojok pertigaan),
• Ayam Goreng - Samping Pasar Bulu
• ayam goreng -->REMAJA di jln gang pinggir dan depok (klo malam) : biasanya kita menikmati ayam goreng taste yang diberikan mesti asin.. disini kita menenmukan ayam goreng yang rasanya manis...
34 Lumpia dan Mie Tie-tee, Jl Melati Selatan (Jl Gajah Mada, samping Bioskop Murni)


35 .Asem-asem Koh Liem di Jl Karanganyar(ruko) benar-benar die-die must try. Disini yang dihidangkan adalah masakan siap saji, namun dengan kecepatan yang sangat tinggi (sang empunya - Koh Liem - sendiri tidak segan-segan turun tangan membantu pelayanan ke konsumen. Masakan yang merupakan menu favorit adalah asem-asem daging (lha wong nama rumahmakannya saja pakai Asem-asem), cumi-cumi/kodok goreng/jerohan ayamnya yang disajikan dengan saus kecap inggris yang lezat.

36 kue lekker
di pintu masuk SMA Loyola (di seberang Koh Liem) , nama penjualnya Paimo. Menu andalannya Kue Lekker Telur Sosis, bila Anda suka pedas, minta dikasih sambal yang banyak (but please be carefull, pedes bener boookkk).. yang prefer makanan ringan, pesan saja Kue Lekker Pisang Coklat Keju, mantappp.. harganya agak lebih mahal, tapi kualitas bahan sangatlah bagus (adonan kue yang lebih kental, keju Kraft, dll).

37.Tahu Pong
• Tahu Pong di Jl Gajahmada, dekat perempatan Depok . Tahu pong itu semacam tahu kosong yang digoreng, bisa ditambahkan Gimbal Udang dan Telur; disajikan dengan kuah petis dan bawang dan acar lobak. Ada pula tahu kopyok, yaitu tahu mentah yang dihancurkan dan dicampur dengan telur; lalu digoreng.
Tahu pong yang rekomended kali ini yang di Jl. Gajahmada 63B, Semarang. Kalo diliat dari penampakannya sih kayaknya tahu campur, artinya sepiring itu ada tahu pong, tahu gimbal, trus tahu apalagi gitu (lupaa... hiks). Bumbunya dipisah dari tahunya, hhmmm bumbunya tu mirip2 kayak bumbu empek2, cuman ini manis, gak pedes dan gak pake cuka (ya iya lah... kan manis...). Harganya seporsi gitu Rp. 14,000 (kalo gak salah). Rasanya enakkk..... worth to try.
• Tahu Pong di Jl Karangsaru (lebih dekat dengan Jl MT Haryono). Sebenarnya tahu pong ya mirip-mirip gitulah, tapi di sini kuah petis+bawang putihnya lebih terasa nikmat dan pas di lidah; penjualnya pun grapyak

38.Ngoyang, Keekian, Babi Panggang di Jl Moh Suyudi (warning: tidak halal). Ada lidah, kuping, usus, daging, jerohan, dll. Acar lobak merupakan asesoris pendamping yang wajib sifatnya. Sekarang mereka juga punya menu tambahan yaitu Baikut Sayur Asin. Masakan serupa juga bisa Anda beli di Pasar Johar dekat gedung bekas Matahari; mereka juga menyediakan ayam goreng tepung yang sangat crisp.

39. Es Dawet Kampung Kali, depan sekolah Theresiana. Es dawetnya cukup istimewa dan Anda bisa menikmati betapa teduhnya daerah itu dengan begitu banyak pohon rindang. Bila pas musim, Anda pun bisa memesan durian dicampur di es dawetnya.

40 Nasi Ayam
• Bu Wido di Jl Kemuning dekat kantor polisi pindah ke depan nya di seberang ruko RM PURIOKA dekat kantor polisi. Wah ini benar-benar nasi ayam kegemaran saya, kuah opor yang begitu pas di lidah, sambal goreng jipang yang asyik punya, dan aksesoris-nya begitu lengkap (sate saren, ati-rempela, usus, dll).

• Nasi Ayam Bu Sami depan Matahari, Simpang Lima, Semarang
Nasi ayam adalah serupa dengan nasi liwet khas Solo. Nasi yang ditanak dengan santan dan bumbu, sehingga menjadi gurih. Disajikan dengan lauk-pauk yang serba gurih, seperti: opor ayam, sambal goreng labu siam, dan lain-lain.

41 Nasi Gandul

• Pak Memet di Jl Dr Cipto, lebih dekat dari arah Citarum. Kuahnya enak dan gurih. Disana Anda bisa pesan tambahan lauk seperti daging, koyor, telur, dll.
Nasi gandul ini katanya khas pati. Kebetulan gue nyobain yang di Jl. Sriwijaya, deket gerai Nokia, kalo mo ke arah Taman Budaya, dia ada disebelah kirinya, emang sih disitu daerahnya rada gelap, cuman keliatan kok warungnya warna oranye. Nasi gandul tu ternyata nasi gurih (kayak nasi liwet gitu ya), plus isiannya bisa milih, jeroan (ati, ampla, usus, babat, dll), daging sapi ato daging ayam trus disiram kuah santen ampe banjir, kayak kuah opor tapi manis dan gak pake kunyit, makannya dialasi daun pisang. Harganya seporsi Rp. 5,500. Soal rasa, hhmmm kayaknya penilaian kali ini bisa dipercaya. Dan sekarang ada buka cabang di jl majapahit
• Nasi Gandul "Pak Subur" didepan Rumah sakit Telogorejo

42 Lesehan Baron di daerah Puri Anjasmoro, dengan masakan khas bandeng keropoknya. Bandeng keropok adalah bandeng yang disayat berdekatan dan digoreng kering sehingga durinya lepas saat digoreng; lalu diguyur dengan sambal kecap dengan jeruk nipis. Secara pribadi, saya lebih menyukai sambal keropok dipisah dari bandeng gorengnya. BTW, di sana Anda juga bisa mencicipi Royal Pohong - makanan dari singkong yang diolah dengan citarasa modern. Lesehan bandeng juga bisa Anda dapatkan di RM Kampung Laut dekat PRPP (Puri Anjasmoro). Masakan sih hampir serupa dengan yang diatas, tapi dengan view yang lumayan indah dan romantis. Jangan lupa untuk naik perahu yah, IIRC 5 ribu untuk tiap orang, minimal 3 orang sekali jalan. Anda bisa melihat sesekali ikan bandeng berloncatan masuk ke perahu, wah asyik banget.


43 RM Alam Indah di Gombel, masakannya sih lumayan saja tapi view-nya yang asyik.. bisa melihat Semarang dari atas, paling asyik dikunjungi kalau malam hari karena bisa melihat lampu-lampu yang begitu indah. Kalau pas ada event tertentu, dia kasih atraksi pesta kembang api.


44 Mie Titee Gajahmada yang terletak persis di sebelah Tahu Pong Gajahmada. Disini Anda dapat menjumpai rebusan mie/bihun dengan sayur bayam, diberi daging babi (juga kulit babi, bila berminat) dan udang. Kuahnya kecoklatan dengan bawang putih yang sangat generous. Sungguh nikmat bila diberi merica banyak-banyak (tentu saja bagi yang suka merica).


45 Aneka bubur di Jagalan; hanya bisa dibungkus lho. Anda bisa mencicipi bubur delima, candil, sumsum, jewawut (?), dll. Dia juga jual Lontong Opor yang rasanya sungguh mama-mia Hati-hati sangat pedas lho sambal gorengnya.


46 Kue Bandung Jagalan, ini porsinya besar dan takaran coklat/keju-nya sangat banyak. Bisa juga coba Kue Bandung Thien-Thien Lay di Moh Suyudi (sekarang ini adonan Kue Bandung ditaburi sedikit gula pasir saat dipanggang, sehingga terasa lebih gurih dan enak), juga Kue Pukisnya enak sekali…


47 Es krim di Lind’s Cafe di Pondok Indrapasta atau di Papandayan(buka baru). Tempatnya cukup romantis di taman, dengan banyak lampu. Es krimnya cukup enak. Anda juga bisa pesan kroket, kentang, dll yang memang enak dan layak dicoba.


48 Bubur Sukabumi Depok. Well, jauh-jauh ke Semarang koq makan masakan Sukabumi sih ?? Soalnya dengan segitu banyak makanan gorengan tentu membuat tenggorokan menjadi panas. Bubur Sukabumi disajikan dengan potongan ayam tim, saren, tahu kuning, sayur asin, dan timun. Wah enak bener


49 Untuk Mie Jowo, ada beberapa alternatif:
• Bung Jhon di belakang GIA Pringgading(ini kesukaan anak saya he..he)
• Pak Har di belakang GIA Pringgading
• Pak Gareng, di daerah Wotgandul
Mie Jowo itu ya sebenarnya masakan bakmie/bihun biasa, yang dimasak dengan banyak kecap sehingga menandakan ciri lidah Jawa Tengah yang suka manis itu yah.. diberi keekian, suwiran ayam, sawi dan tomat. Yang asyik adalah sate-nya, ada sate daging, ati-rempela, saren, dll. Saya pribadi lebih suka Pak Har karena masakannya lebih manis dan sate-nya terasa lebih enak (mungkin karena membakarnya sampai agak garing yah).

50 Sop Buntut
Kata temenku yang jarang jajan itu, sop buntut di Jl. Jend. Sudirman 146 patut dicoba (itu pun ternyata hasil info dari temennya yang suka jajan). Dan setelah merasakan seporsi sop buntut seharga Rp. 10,000, hhmmmm enak juga... lumayan lah... suegerrrr, apalagi kalo makannya pas ujan2, hhmmm....
Sejauh ini sop buntut paling enak yang pernah gue cobain tu sop buntut di samping masjid Cut Meuthia, Jakarta. Persis disebelah kirinya mesjid, ada gang kecil belok dikit, di depan gang itu ada tulisannya kok, cuma gue lupa namanya sop buntut apa (hehe...), dan dia pernah masuk acaranya Bondan Winarno. Harganya emang mahal, Rp. 20,000 seporsi, cuman sebanding dengan rasanya yang... aaahhhhhh sluurrppp... pokoknya 'endang bambang', tejo, joko, susilo, maryati, wahhh pokoknya marem tenan... Dagingnya banyak dan empuk, kuahnya sueger sumeger tenan. Kalian mesti coba deh. Kalo ternyata biasa aja... yaaa mgkn waktu itu gue lagi laper beratz jadi kalap bo', hehehe. Tp asli beneran ini enak.

51 Buat yang nyari cemilan sore/malam hari di daerah simpang lima - Semarang, bisa mencoba sajian gorengan yang dijajakan di Tahu Petis Prasojo.
Menghadirkan "menu" special Tahu Petis, kedai ini juga menyajikan pilihan gorengan lainnya seperti tempe mendoan, tahu susur, pisang goreng dan lain-lain.


52.Jagung Serut
• Jagung Serut Pak DimanJl. Gajah Mada, Semarang(depan SMA Theresiana II)
Satu cara penyajian jagung bakar yang unik. Jagungnya diserut dari tongkolnya, sehingga bulir-bulirnya tinggal disendok. Disajikan dengan parutan keju.
• Jagung Serut sepanjang jalan didepas RS telogerojo

53.Gecok Tlogo “Mbak Sri”
Desa Ndelik, Tlogo, Kec. Tuntang, Kab. Semarang
Gecok adalah semacam gulai pedas, tetapi tanpa santan. Bahan dasar kuahnya adalah blondo atau tahi minyak kelapa yang membuatnya sangat gurih. Kuahnya kental dan berwarna pekat. Tingkat kepedasannya cukup tinggi karena memakai, cabe, merica, dan cabe lempuyang (bahan membuat jamu). Dagingnya adalah tetelan kambing, khususnya dari bagian kepala dan kaki.
Masakan ini cukup populer di lintasan antara Semarang-Salatiga. Sayangnya, jenis masakan ini tidak pernah “menembus” rumah makan berkelas. Hanya dijajakan di warung-warung sederhana pinggir jalan.

54.Iga Gongso “Mbak Tun”
Jl. Erlangga 8, Langensari
Belakang Pasar Babadan, Kab. Semarang
(hanya buka pada hari-hari Wage dan Legi)
Hidangan andalan warung ini adalah iga gongso, yaitu iga kambing yang sudah dimasak gule, dan kemudian digoreng sebentar dengan bumbu dasar kecap manis. Top markotop!
Lauk lain yang perlu diperhitungkan adalah otak kambing yang dikukus dalam bungkusan daun pisang, lalu disajikan dengan kuah gule. Mantap!

55. Hidangan Penutup
Es Indahsari di RM. Indah Sari Jl. Mataram no. 403. Isinya buah, kolang kaling, sari kelapa, selasih, sirup, es. Yang pasti rasanya enak, suegerrrr banget deh... rasanya tu kecut2 manja (halah...), ada kecut2nya dikit gitu. Harganya Rp. 4,500 seporsi. Sebenernya awalnya kesini mo ngicipin bubur2an (bubur juwawut, bubur candil, bubur kacang, dll) yang katanya enak, tapi sayang sekali dah habis, mo nyobain nasgor kambing jg habis, jadilah sebagai pelipur lara gue nyobain es ini, dan ternyata enakk...


56. Warung semawis
ini adalah semacam wisata kulinernya kota semarang, yang hanya buka setiap hari jumat, sabtu dan minggu pada malam hari, di komplek pecinan ini jalan ditutup dan sepanjang jalan ini dijadikan wisata kuliner berbagai macam makanan, cukup asyik untuk dikunjungi bagi yang ingin merasakan tempat makan open space yang berbeda.

57. S2
ini baru tempat makan yang eksklusif didaerah candi tepatnya di depan hotel grand candi, kalau ingin mencoba tempat makan yang eksklusif, disinilah tempatnya ya siapkan kocek yang cukup biar tidak malu he..he.

Bila tidak enggan untuk pergi rada jauh, bisa ke Ungaran (kira-kira 30-40 menit dari Simpanglima) dengan menu:
• Sate sapi Pak Kempleng, ada begitu banyak warung yang menggunakan nama ini (mungkin saudara-saudaranya, baik dekat maupun jauh ), tapi saya pribadi cukup cocok dengan yang di Jl Diponegoro Ungaran sebelah kiri kalau dari Semarang, dekat RM Aneka Sari.Sate Sapi Pak Kempleng. Tempatnya di Jl. Diponegoro 274, Ungaran. Kalo dari arah Semarang mo ke Solo, tempatnya ada disebelah kiri jalan, lha yg menjadi 'korban' kali ini Sate Sapi Pak Kempleng punya bu Hartini. Di sini gue nyoba sate sama soto sapi. Untuk satenya, rasanya seperti yg nulis, ehmm... manis gitu maksudnya *wink wink*. Berhubung gue udah manis, jadi sayang sekali kurang suka tu ama makanan yang manis2.U ntuk sotonya, kuahnya beniingg banget... sueger banget deh pokoknya. Tapi sayang, kayaknya rasanya cuman seger thok tapi kurang sip gitu (menurut gue lho yaa...).
Overall rasanya lumayan lah, mgkn buat yg suka makanan manis sate ini patut untuk dicoba. Harga seporsi sate sapi Rp. 20,000 isinya 10 tusuk (biasalah...) dan seporsi soto sapi harganya Rp. 6,500. Nasinya gue lupa harganya berapa.
• Soto sapi Pak Keri, jangan khawatir, mangkoknya begitu kecil sehingga Anda bisa mencicipinya dengan masakan Pak Kempleng
• Kepiting di dekat Polres Ungaran, ada kepiting taoco maupun goreng mentega. Hati-hati, pada hari Minggu/besar cenderung sangat ramai sehingga sangat disarankan untuk melakukan pemesanan lewat telpon dulu setidaknya 1 jam sebelumnya
Karena sudah di Ungaran, ada baiknya mampir ke Bandungan yang merupakan tempat tetirah (semacam Puncak gitu lah), tidak jauh dari Ungaran (kurang dari 30 menit); anak-anak bisa naik kuda berkeliling, ibu-ibu bisa belanja sayur-mayur dan buah-buahan di pasar, dan wisatawan kuliner bisa makan:
• Bakso Pojok Bandungan, terletak di dalam pasar dan paling pojok(pak brengos)
• Tahu Campur, semacam tahu dengan bakwan, disajikan dengan irisan kol dan sambal kacang. Klo bisa, minta mereka gorengkan tahu/bakwan yang baru, sehingga crispy. Klo suka, juga bisa pesan irisan kol yang digoreng.
• Wedang Ronde disamping Tahu Campur. Perlu diperhatikan, kita tidak bisa meminta Wedang Ronde diantar ke Bakso Pojok Bandungan karena ada perselisihan paham antar kedua pemiliknya
• Tahu Goreng dan Susu Kedelai di pabriknya langsung, lokasinya didekat jual tanaman bunga-bunga.
.Soto Esto Jl. Langensuko 4, Salatiga.
Penjual soto legendaris yang bertahan dari masa ke masa. Warungnya berada di depan garasi perusahaan bis Esto.
Soto ayamnya gurih, lezat, dan tersedia berbagai jenis lauk-pauk menggiurkan untuk mengiringinya.

.Kampoeng Kopi Banaran
Jl. Raya Semarang-Solo km. 35
Bawen, Kab. Semarang

Kebun kopi milik PTP yang sebagian lahannya dibuka untuk umum dengan berbagai fasilitas rekreasi. Di sini pengunjung dapat naik kereta wisata melihat areal kebun kopi. Juga tersedia kafe untuk pengunjung makan, minum, dan belanja suvenir.
Mencicipi banana coffee, ramuan kopi dan pisang dalam sajian seperti minuman segar smoothie, serta jadah dan ampyang.Juga ada wisata ke kebun teh menggunakan kereta api.

Pasar Bandungan

Bandungan, Kab. Semarang

Bandungan terletak di dataran tinggi, sehingga dikelilingi kebun-kebun sayur dan buah berkualitas. Daerah sekitar ini juga terkenal dengan lengkeng (longan) dan leci (lychee).

Tahu Serasi”Oom Shin”

Dukuh Karanglo, Desa Kentengan
Bandungan, Kab. Semarang

Di Bandungan sekarang banyak sekali dijumpai penjual tahu dengan label “Tahu Serasi”. Sebetulnya, tahu serasi yang asli dan pertama kali di Bandungan adalah dari pabrik tahu “Oom Shin” yang hingga sekarang masih bertahan dengan kualitas paling atas. Tahu putihnya sudah dapat langsung dimakan tanpa digoreng atau dikukus terlebih dulu. selamat menikmati mak nyus.

INFO : AKAN TERUS DIUPDATE

Maaf lupa
PABRIK AGUARIA
JL. MAJAPAHIT 765 SEMARANG

Ini juga
layak dikinjungi, he..he maklum promosi ,bagi kelompok yang ingin factory visit silahkan call (024) 6716688

Baca Selengkapnya...

KATA KATA DEMOTIVASI


  • Ada bagusnya menunda-nunda. Semua orang menunggu Anda sampai , baru acaranya dimulai. Anda menghemat waktu Anda dan Anda nggak perlu mati kebosanan menunggu! ( Asal Anda punya urat malu yang tebal untuk melakukannya!) Anthony Dio Martin ©2009
  • “Kekayaan tidak membuat Anda bahagia”. Itulah kalimat yang diciptakan oleh orang kaya supaya Anda tidak ngiler dengan kekayaan mereka. ( Jangan mau percaya bahwa “Kekayaan tidak membuat Anda bahagia” sebelum Anda betul-betul kaya) Anthony Dio Martin ©2009
  • “Sukses adalah kegagalan yang tertunda.” Tapi, buat apa mencoba menyenangkan diri dengan kalimat yang bagus seperti itu. Kalau gagal ya gagal. Please deh! Anthony Dio Martin ©2009
  • “Ketuklah, maka pintu akan dibukakan”. Tapi, pastikan Anda mengetuk pintu yang benar. Pertama, supaya tidak mengganggu orang. Kedua, tidak menghabiskan energi Anda sia-sia. Anthony Dio Martin ©2009
  • Anda kenal seorang pengumpul kata motivasi yang tujuannya mengumpulkan semangat untuk membuatnya bertindak. Nah, sampai sekarang orang itu masih sibuk mengumpulkan kata-kata motivasi itu dan belum bertindak! Anthony Dio Martin ©2009
  • Teknologi membuat hidup kita jauh lebih nyaman. Tapi, lihatlah teknologi juga membuat jutaan masalah yang jauh lebih banyak daripada kehidupan nenek moyang kita. Anthony Dio Martin ©2009
  • Ada orang yang begitu terkenal, sampai-sampai ia tidak dikenal oleh keluarganya sendiri. Anthony Dio Martin ©2009
  • Siapa bilang krisis itu buruk? Setidak-tidaknya Anda punya sesuatu yang bisa dipersalahkan apabila manajemen dan cara kerja Anda begitu buruknya. Anthony Dio Martin ©2009
  • Nyaris setiap orang menggunakan topeng dalam hidupnya. Hanya saja, ada yang begitu dahsyatnya sampai-sampai ia sendiri sudah susah membedakan antara topengnya dengan diri sejatinya. Anthony Dio Martin ©2009
  • Jatuh 100 kali, bangun 101 kali. Tapi jangan bodoh. Ada kemungkinan bahwa Anda jatuh lagi karena Anda berdiri di tempat yang salah. Anthony Dio Martin ©2009
  • Jatuh 100 kali, bangun 101 kali. Tapi bagaimana kalau jatuh lagi. Anthony Dio Martin ©2009
  • Ada orang yang begitu bangga dengan kerendahan hatinya, sehingga dengan penuh kesombongan ia membanggakan kerendahan hatinya. Anthony Dio Martin ©2009
  • Ada orang yang dengan bangga menyebut dirinya pelayan. Tetapi ironisnya justru mereka yang paling menuntut dilayani, paling bossy dan paling mengganggu. Mengapa tidak terang-terangan menyebut diri “BOSS” saja daripada terus menghina logika kita? Anthony Dio Martin ©2009
  • Jangan percaya 100% bahwa apa yang saya katakan ini BENAR. Begitu pula, jangan percaya dengan kalimat yang barusan Anda baca ini. Anthony Dio Martin ©2009
  • Jangan remehkan pengemis. Jangan bilang mereka tidak punya motivasi hidup. Mereka mengemis dari mobil ke mobil, meskipun ditolak. Mereka tetap mengemis ketika hujan turun. Pagi-pagi, mereka sudah keluar jadi pengemis dan malam pun, terkadang mereka masih mengemis. Mereka pun pintar memikirkan berbagai mimik muka untuk meyakinkan orang agar memberi sedejkah. KALAU ITU BUKAN MOTIVASI, TERUS APA DONG? Anthony Dio Martin ©2009
  • Mereka yang bilang jangan terlalu book-oriented karena terlalu teoritis, pastilah orang yang teoritis. Mereka tidak tahu bahwa ada banyak buku yang aplikatif. Hanya, saja mereka salah baca buku dan menyalahkan semua buku yang ada. Enak aja! Anthony Dio Martin ©2009
  • Mencintai tidak harus memiliki. Tapi, rasanya- rasanya cinta kita akan lebih sempurna kalau kita bisa memiliki. Anthony Dio Martin ©2009
  • Mengalah untuk menang. Kalau begitu, saya pilih yang menang dan silahkan kamu pilih yang kalah saja! Anthony Dio Martin ©2009
  • Boss memberikan kami training time management. Intinya? Supaya kami bisa mengelola lebih baik jadwal ‘seenaknya’ yang diberikan oleh boss. Itulah sebenarnya inti terpenting dari time management. Tidak fair bukan? Anthony Dio Martin ©2009
  • Pelajaran pertama saat masuk ke kantor baru. Kenalilah 5 orang: siapa yang jadi boss sebenarnya, siapa yang jadi pembisiknya boss, siapa yang perlu dijilatin, siapa yang bisa diajak gossip serta siapa yang perlu Anda pergi jauh-jauh darinya. Anthony Dio Martin ©

Baca Selengkapnya...

Minggu, 24 Mei 2009

OPTIMISME


Martin Seligman dalam bukunya Learned Optimism membeberkan bahwa Optimisme tidak sama dengan Positive thinking. Optimisme adalah response internal kita terhadap sesuatu keadaan. Optimisme membuat kita menjadi persisten, sanggup menerima kegagalan dan bangkit berjuang lagi, karena kita yakin akan bisa mengatasi kesulitan dan menjadi sukses. Optimisme lebih penting daripada Positive Thinking, karena Optimisme memberikan dorongan bergerak dan memacu kita bertindak.
Optimisme membuat kita hidup lebih berarti, mau bekerja lebih keras, pantang menyerah, dan berbahagia. Optimisme adalah kemampuan melihat gelas itu setengah penuh dan bukan setengah kosong. Salesman yang optimis akan lebih mampu menjual, olahragawan yang optimis akan lebih sering menang, dan pebisnis yang optimis akan lebih mungkin sukses.
Dalam sebuah keadaan, misalkan anda dipecat oleh perusahaan anda, apa yang anda pikirkan? Menangis meratapi dan menyerah, atau mempelajari situasi sekarang, menerima keadaan, dan bankit dengan optimis untuk mencoba sesuatu yang baru? Didalam setiap orang selalu ada diskusi internal, antara saya dan saya, baik secara sadar ataupun bawah sadar.
Ada 3 hal yang menjadi pertimbangan diskusi internal kita dalam kaitannya dengan Optimisme: 3 P (Permanence, Pervasiveness, Personalization).
Kita coba misalkan ada kejadian negatif, mobil yang baru kita beli, ketika kita keluarkan dari garasi, ditabrak sepeda motor. Nah apa pemikiran kita?
Permanence: Apakah “selalu”(permanen) begini atau ini hanya “kebetulan”. Optimis akan berpikir ini hanya kebetulan terjadi pada kehidupan kita karena kita sebenarnya adalah orang yang mujur. Pesimis menganggap dirinya memang selalu sial dalam hidup ini.
Pervasiveness: Apakah ini “universal”(umum) atau “specific” Optimis bilang dirinya sebenarnya secara umum hokki dan ini kasus khusus yang terjadi, sebaliknya pesimis menganggap ya beginilah hidupnya yang selalu penuh kemalangan.
Personalization: Apakah yang menyebabkan ini “external factor” atau “internal factor”, disebut juga “locus of control” (penyebab kejadian). Optimis menganggap ini karena pengendara sepeda motor tidak hati2, pesimis menganggap kesialan ini karena dirinya yang lagi sial.
Nah, dalam kejadian yang sebaliknya, misalkan penjualan toko anda hari ini ternyata 3 kali lipat lebih banyak dari biasanya, pemikiran optimis dan pesimis akan terbalik. Optimis menganggap dia selalu sukses dan ini buktinya, secara universal inilah yang melambangkan kehidupan bisnisnya dan ini terjadi karena dia adalah pekerja keras yang seharusnya sukses. Pesimis akan menganggap ini hal kebetulan saja, dan hanya terjadi sekali sekali saja, dan ini terjadi karena toko2 sebelah kebetulan tutup sehingga orang beli ditokonya.
Setiap orang dilahirkan dengan optimisme tertentu, lingkungan dan latihan yang diterimanya juga membentuk optimismenya dalam menjalani kehidupan.
Bagaimana kita memperbaiki optimisme kita? Mengawasi dan memperbaiki “internal talk” yang terjadi didalam kita dan mengarahkan pada 3P yang lebih optimistik. Ini kunci rahasia Optimisme dan ini dapat kita latih.
Lain kali, ketika anda mendadak terkena masalah, awasi apa yang dipikirkan dan didiskusikan dalam benak anda, belajar untuk membiasakan berpikir bahwa itu adalah perkecualian dan khusus hanya kejadian itu saja yang sial, karena anda seharusnya adalah orang sukses yang mujur, dan kesialan itu adalah karena faktor luar.
Sebaliknya kalau mendapat pujian atasan dan bonus khusus yang besar, pikirkan itu memang seharusnya selalu terjadi secara berterusan dan merupakan hak anda, sukses anda memang universal, dan hal itu terjadi karena anda yang memang luar biasa.
Kita belajar dan berlatih matematika, bahasa Inggris, badminton dan golf untuk memperbaiki kemampuan kita dalam hal itu. Mengapa kita tidak belajar dan berlatih menjadi lebih Optimis dalam hidup ini, sehingga bisa lebih sukses dan bahagia? Ayo optimis terus bahwa target selalu tercapai ... GO...GO....GO

Baca Selengkapnya...

Rabu, 20 Mei 2009

LUCU BUKAN?


  • Betapa lelahnya melayani Allah selama 1 jam, tetapi betapa cepat rasanya waktu berlalu ketika bermain sepak bola selama 90 menit
  • Betapa lama rasanya 2 jam ditempat ibadah, tapi betapa cepat rasanya ketika menonton film
  • Betapa sulitnya mengucapkan kata kata didalam doa, tetapi betapa mudahnya kalau menggosip dengan teman atau tetangga
  • Kita ingin duduk dibarisan paling depan jika ingin menonton pertandingan olah raga atau konser musik, tetpi Kita akan berebut tempat duduk dibarisan belakang jika ditempat ibadah
  • Betapa besar/banyaknya uang 100 ribu jika kita membawanya ketempat ibadah, tetapi betapa sedikitnya jika kita bawa ke mall atau tempat perbelanjaan

Baca Selengkapnya...

Selasa, 19 Mei 2009

CINTAILAH PEKERJAANMU, ANGGAPLAH KEGAGALAN SEBAGAI VITAMIN


Sudah tugas rutin bagi kita seorang sales dipagi hari sebelum melaksanakan aktivitas , tentu kita mempersiapkan segala sesuatu nya agar pekerjaan kita hari ini menjadi lebih baik dari pada kemarin, evaluasi kinerja harian, mingguan, atau bulanan akan membantu kita mencapai target yang diharapkan.
“Bekerja itu tidak ada yang enak !” demikian salah satu ungkapan kepala cabang dalam suatu kesempatan briefing pagi untuk salesman. “kalau kalian membayangkan dibagian keuangan itu enak, kemudian dibagian adminsitrasi & gudang juga enak, maka kamu salah, semua ada resiko dan kendala” maklum pengalaman si kepala cabang memang diawali dari bawah pernah di delivery, kemudian di survey, di administrasi dan juga keuangan di perusahaan itu.
Memang kalau ngomong kerjaan, orang mungkin hanya melihat dari sisi luar sehingga yang dilihat enaknya saja, kesulitan & kendala tidak terlihat secara penuh. Mereka yang yang keuangan tentu akan secara selektif untuk mengeluarkan uangnya, bahkan terkadang akan berbenturan dengan divisi yang lain misal divisi sales, divisi umum dan sebagainya. Begitu juga divisi survey, kelihatannya enak data sudah ada, alamat sudah ada tinggal datengin saja, namun tahukah resikonya jika suatu saat ada baddept dipelanggan, atau divisi gudang, tidak kepanasan, tidak kehujanan namun sudahkah anda melihat jika mereka ada audit, barang kurang lengkap atau ada yang hilang tentu resiko mereka yang tanggung.
Seorang salesman seringkali berpikir “rumput tetangga lebih hijau”, selalu memikirkan pekerjaan orang lain, tentu hasil yang dicapainya tidak bisa maksimal. Menjual itu candu, bayangkan sebatang rokok yang sampai sekarang diyakini lebih banyak kejelekannya dari pada manfaatnya, namun ribuan batang setiap harinya habis terbakar. Membuat diri kita kecanduan terhadap profesi menjual tentu mempengaruhi strategi menjual, sehingga tidak nikmat rasanya bila kita tidak bisa menjual produk kita hari ini. Seperti perokok yang yang belum merokok dalam sehari. Strategi apapun perlu dicoba, dan terkadang sedikit menyerempet bahaya jadi penting kiranya kita selalu up date teknik – teknik penjualan.
Fokus, sudah selayaknya kita melihat sesuatu dengan jeli fokuskan perhatian terhadap pekerjaan pastikan hidup ini berkualitas. Pada bulan-bulan pertama biasanya salesman gak akan yakin dengan pilihan pekerjaannya, bantuan motivasi dan sharing pengalaman dengan senior perlu dilakukan. Keyakinan terhadap pekerjaan, akan membuahkan focus terhadap tindakan kita dan pada bulan berikutnya anda harus sering mengulangi apa yang telah dilakukan senior yang berprestasi di tempat kerja anda. Proses berjualan terkadang menemui banyak kendala, anda harus yakin pasti itu ada solusinya. Lakukan pekerjaan dengan 1000% dirimu, jangan menunda-nunda.
Kegagalan, mungkin saja akan terjadi, anda harus persiapkan. Tidak usah jera dengan usaha yang anda lakukan evaluasi dan perbaiki usaha itu. Kegagalan itu vitamin untuk kita, dengan kegagalan kita menjadi tahu cara-cara untuk meraih keberhasilan, karena kita tidak akan mengulang cara-cara yang gagal itu. Thomas alfa Edison si penemu bola lampu, malah bangga dengan kegagalannya karena dia berhasil menemukan 1000 cara yang gagal untuk menemukan bola lampu dan akhirnya kini bola lampu telah menerangi kehidupan kita semua. Kegagalan itu seperti vitamin yang memberi kesempatan kepada kita untuk berlari lebih jauh lagi, bayangkan jika kita berlari terus tanpa harus minum, atau makan, namun jika berhenti sebentar untuk minum tentu kekuatan kita menjadi lebih baik. Jadi jika kita menemui kegagalan, tidak usah putus asa, namun persiapkan diri anda untuk meraih kesuksesan yang sudah didepan mata itu.
Semua orang memiliki kesempatan yang sama, namun kesempatan itu anda yang harus temukan. Fokuskan pekerjaan salesman dengan 1000% diri anda dan tidak mudah putus asa dengan kegagalan, yakini bahwa itu vitamin, pasti membantu anda menemukan simpul-simpul kesuksesan untuk anda. winning team !!! Will Fight!!!!

Baca Selengkapnya...

Minggu, 17 Mei 2009

NIKMATI ISINYA BUKAN BUNGKUS/TEMPATNYA


Sejumlah alumni satu universitas terkenal yang telah mapan dalam karir masing-masing berkumpul dan mendatangi professor kampus mereka yang telah tua. Percakapan segera terjadi dan mengarah pada keluhan tentang stress di pekerjaan dan kehidupan mereka..
Menawari tamu-tamunya kopi, professor pergi ke dapur dan kembali dengan porsi besar berisi kopi dan cangkir berbagai jenis dari porselin, plastic, gelas kristal, gelas biasa, beberapa di antaranya gelas mahal dan beberapa lainnya sangat indah, dan mengatakan pada para mantan mahasiswanya untuk menuang sendiri kopinya…
Setelah semua mahasiswanya mendapat secangkir kopi di tangan, professor itu mengatakan : “Jika kalian perhatikan, semua cangkir yang indah dan mahal telah diambil, yang tertinggal hanyalah gelas biasa dan murah saja. Meskipun normal bagi kalian untuk mengingini hanya yang terbaik bagi diri kalian, tapi sebenarnya itulah yang menjadi sumber masalah dan stress yang kalian alami.”
Pastikan bahwa cangkir itu sendiri tidak mempengaruhi kualitas kopi. Dalam banyak kasus, itu hanya lebih mahal dan dalam beberapa kasus, bahkan menyembunyikan apa yang kita minum. Apa yang kalian inginkan sebenarnya adalah kopi, bukan cangkirnya, namun kalian secara sadar mengambil cangkir terbaik dan kemudian mulai memperhatikan cangkir orang lain.
Sekarang perhatikan hal ini : hati kita bagai kopi, sedangkan pekerjaan, uang dan posisi adalah cangkirnya. Sering kali karena berkonsentrasi hanya pada cangkir, kita gagal untuk menikmati kopi yang Tuhan sediakan bagi kita.
R e n u n g a n :
.. Kehidupan yang sesungguhnya adalah hati kita..
.. Apakah kita sudah merasa bahagia dan damai?
.. Apakah kita mencintai dan dicintai oleh keluarga, saudara dan teman-teman kita?
.. Apakah kita tidak berpikir buruk tentang orang lain dan tidak gampang marah?
.. Apakah kita sudah sabar, murah hati, bersukacita karena kebenaran, sopan dan tidak egois?

Hanya hati kita dan Tuhan yang tahu.. Namun bila kita ingin menikmati kopi dan bukan cangkirnya, hal-hal yang tidak semarak ini harus lebih mengendalikan kita ketimbang hal-hal semarak seperti pekerjaan, uang dan posisi kita..

Baca Selengkapnya...

KISAH PENEBANG POHON


Alkisah, seorang pedagang kayu menerima lamaran seorang pekerja untuk menebang pohon di hutannya. Karena gaji yang dijanjikan dan kondisi kerja yang bakal diterima sangat baik, sehingga si calon penebang pohon itu pun bertekad untuk bekerja sebaik mungkin.
Saat mulai bekerja, si majikan memberikan sebuah kapak dan menunjukkan area kerja yang harus diselesaikan dengan target waktu yang telah ditentukan kepada si penebang pohon.
Hari pertama bekerja, dia berhasil merobohkan 8 batang pohon. Sore hari, mendengar hasil kerja si penebang, sang majikan terkesan dan memberikan pujian dengan tulus, “Hasil kerjamu sungguh luar biasa! Saya sangat kagum dengan kemampuanmu menebang pohon-pohon itu. Belum pernah ada yang sepertimu sebelum ini. Teruskan bekerja seperti itu”.
Sangat termotivasi oleh pujian majikannya, keesokan hari si penebang bekerja lebih keras lagi, tetapi dia hanya berhasil merobohkan 7 batang pohon. Hari ketiga, dia bekerja lebih keras lagi, tetapi hasilnya tetap tidak memuaskan bahkan mengecewakan. Semakin bertambahnya hari, semakin sedikit pohon yang berhasil dirobohkan. “Sepertinya aku telah kehilangan kemampuan dan kekuatanku, bagaimana aku dapat mempertanggungjawabkan hasil kerjaku kepada majikan?” pikir penebang pohon merasa malu dan putus asa. Dengan kepala tertunduk dia menghadap ke sang majikan, meminta maaf atas hasil kerja yang kurang memadai dan mengeluh tidak mengerti apa yang telah terjadi.
Sang majikan menyimak dan bertanya kepadanya, “Kapan terakhir kamu mengasah kapak?”“Mengasah kapak? Saya tidak punya waktu untuk itu, saya sangat sibuk setiap hari menebang pohon dari pagi hingga sore dengan sekuat tenaga”. Kata si penebang.
“Nah, disinilah masalahnya. Ingat, hari pertama kamu kerja? Dengan kapak baru dan terasah, maka kamu bisa menebang pohon dengan hasil luar biasa. Hari-hari berikutnya, dengan tenaga yang sama, menggunakan kapak yang sama tetapi tidak diasah, kamu tahu sendiri, hasilnya semakin menurun. Maka, sesibuk apapun, kamu harus meluangkan waktu untuk mengasah kapakmu, agar setiap hari bekerja dengan tenaga yang sama dan hasil yang maksimal.Sekarang mulailah mengasah kapakmu dan segera kembali bekerja!” perintah sang majikan. Sambil mengangguk-anggukan kepala dan mengucap terimakasih, si penebang berlalu dari hadapan majikannya untuk mulai mengasah kapak.
Istirahat bukan berarti berhenti , Tetapi untuk menempuh perjalanan yang lebih jauh lagi
Sama seperti si penebang pohon, kita pun setiap hari, dari pagi hingga malam hari, seolah terjebak dalam rutinitas terpola. Sibuk, sibuk dan sibuk, sehingga seringkali melupakan sisi lain yang sama pentingnya, yaitu istirahat sejenak mengasah dan mengisi hal-hal baru untuk menambah pengetahuan, wawasan dan spiritual. Jika kita mampu mengatur ritme kegiatan seperti ini, pasti kehidupan kita akan menjadi dinamis, berwawasan dan selalu baru!
Dari kisah inilah saya ingin menulis di blog untuk rekan2 aguaria ataupun yang ingin mengasah kampaknya .

Baca Selengkapnya...